Selasa, 29 September 2020

Rumah Belajar

Hai sahabat intips berbagi informasi lagi yuk seputar portal pembelajaran plat merah milik pemerintah. Masih ada gak yang belum tahu tentang Rumah Belajar? Kalau ada yang belum kenal yuk kepoin info yang mimin bagikan ini ya...

Portal Rumah Belajar merupakan portal pembelajaran yang menyediakan bahan belajar serta fasilitas komunikasi yang mendukung interaksi antar komunitas. Rumah belajar hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), SMP, SMA/SMK sederajat. Dengan menggunakan Rumah Belajar, kita dapat belajar di mana saja, kapan saja dan dengan siapa saja. Seluruh konten yang ada di Rumah Belajar dapat diakses dan dimanfaatkan secara gratis.

Rumah Belajar memiliki 4 fitur utama yaitu Sumber Belajar, Kelas Maya, Bank Soal dan Laboratorium Maya. 






Serta fitur-fitur pendukung lainnya seperti Peta Budaya, Buku Sekolah Elektronik, Wahana Jelajah Angkasa, Karya Bahasa dan Sastra, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan dan fitur terbaru adalah Edugame.



Oya Rumah Belajar ini termasuk website yang bisa diakses gratis sama kouta pembelajaran yang diberikan pemerintah lho. Jadi gak usah galau ya semuanya gratis. Trus cara aksesnya gimana donk? Caranya gampang banget, kamu tinggal masuk ke google lewat chrome atau mozilla trus ketik deh belajar.kemdikbud.go.id. Nah kalau belum punya akun harus login dulu ya, kamu tiggal login dengan akun google aja trus diisi deh semua data yang diminta. Jadi semuanya lebih mudah. Untuk yang suka mobile ada juga lho caranya, kamu tinggal instal aplikasi rumah belajar di playstore. Jadi akses rumah belajar mudah banget kan. Pokoknya semua ada, ini nih yang namanya paket komplit yang disediakan pemerintah untuk kita para guru dan anak-anak Indonesia semua.

Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Indonesia Maju

#MerdekaBelajar

#RumahBelajar

#PembaTIKLevel4

#PembaTIKLevel4Bali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Literasi dan Numerasi

Hallo sahabat, kali ini saya mau berbagi tenatng kegiatan bimntek yang saya ikuti di guru belajar dan berbagi seri literasi dan numerasi